Indeks

Wako Padang Sambut Baik Bantuan Sanitasi di Bungus Barat

PADANG – Wali Kota Padang Hendri Septa menyerahkan secara simbolis sekaligus menyaksikan hasil pengerjaan bantuan sanitasi berupa septic tank komunal yang diberikan bagi warga Labuhan Tarok, Kelurahan Bungus Barat.

Diketahui, septic tank komunal adalah salah satu jenis alat penampungan yang besar. Yang mana, tangki ini sering kali digunakan di rumah tangga. Tangki yang digunakan atau sering ditemukan di rumah tangga ini berfungsi untuk menampung lebih banyak limbah yang ada di rumah tangga.

“Atas nama Pemerintah Kota Padang kami tentu bahagia sekali bisa langsung dan terjun ke tengah masyarakat melalui kegiatan Jumat Berkah ini. Tujuannya tentu bagaimana melayani kebutuhan masyarakat secara langsung. Subuh tadi saya menggelar sujud sajadah, lalu berdialog dengan pemuka masyarakat Bungtekab di Kantor Kecamatan Bungtekab dan alhamdulillah kali ini dapat menyerahkan bantuan sanitasi,” ucapnya.

Hendri menyebut, atas nama Pemerintah Kota Padang ia bersyukur upayanya dalam mewujudkan kesejahteraan dan taraf kehidupan bagi warga Kota Padang berangsur terus terwujudkan.

Bantuan demi bantuan pun juga terus berdatangan, seperti halnya bantuan sanitasi berupa tangki septic tank komunal tersebut yang bersumber dari dana alokasi khusus (DAK) Kementerian PUPR.

“Dengan adanya bantuan sanitasi ini kita berharap semua warga Padang sehat-sehat. Apalagi tidak hanya septic tank kita juga pasangkan closednya. Semoga kita bisa melakukan bantuan ini selanjutnya,” harapnya.

“Upaya ini merupakan langkah kita dalam mewujudkan program 100-0-100 yang merupakan sebuah program menuju pemenuhan target tiga sektor. Antara lain pemenuhan 100 persen akses layak air minum, pengurangan kawasan kumuh menjadi 0 persen, dan pemenuhan 100 persen akses sanitasi layak,” sebut wako mengakhiri. (*)

Exit mobile version