Indeks

Sebelum Bertanding, Prof Tjung Haw Shin Bakar Semangat Atlet Sambo Sumbar

Padang, jembataninformasi.com – Cabang olahraga Sambo memperoleh suntikan motivasi dari Prof Tjung Haw Shin, menghadapi pertandingan Pekan Olahraga Beladiri atau Indonesian Martial Art Games (IMAG) 2023, yang dilangsungkan di Kota Bogor.

Hadir pada kesempatan tersebut, Ketua Pengprov Sambo Sumbar Hendri Gusman Darma, Sekretaris Nofrialdi Nofi Sastera, Tim Monev Prof Eri Barlian, serta Wakil Kabid Hukum KONI Sumbar Rennal Arifin.

Prof Tjung Haw Shin dalam motivasinya mengatakan, grogi dalam pertandingan, akan membuat konsentrasi atlet menjadi terpecah. Grogi timbul karena atlet takut dengan kekalahan.

Oleh karena itu, tanamkan dalam hati atlet tidak ada kata kata kalah, tapi tanamkan keinginan dan keuletan serta keseriusan untuk memenangkan pertandingan, dan membawa pulang medali emas untuk Ranah Minang.

“Sebelum bel berbunyi, tidak ada kata kata kalah gagal dan terlambat. Kesempatan dan peluang masih ada sebelum bel berbunyi untuk memenangkan pertandingan,” katanya, Kamis, (26/11/2023).

Kata Prof Shin lagi, kesuksesan atlet dalam memenangkan pertandingan itu tidak tergantung kepada orang lain, tapi kesuksesan itu tergantung pada diri kita sendiri.

Atlet punya senangat yang tinggi sebagai suatu modal dalam satu pertandingan. Dengan modal itulah segala rintangan yang dihadapi selama pertandingan dapat teratasi.

“Jika modal semangat telah terpatri dalam diri atlet, serta tidak ada kata-kata kalah, maka atlet sukses, pelatih sukses, Sumbar juara,” pungkas Guru Besar Fakultas Ilmu Olahraga UNP ini. (kld)

Exit mobile version