Indeks

Ketua DPRD Padang Peroleh Penghargaan Adhi Yatsa Juang dari Prabowo Subianto

 

Padang, Jembataninformasi — Ketua DPRD Padang Syafral Kani memperoleh penghargaan Adhi Yatsa Juang dari Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto yang juga Menteri Pertahanan Republik Indonesia pada Kegiatan Diklat Kader DPR RI, DPRD Provinsi dan DPRD Kab/Kota se-Indonesia angkatan X pada 23 Juni sampai 30 Juni lalu di Hambalang, Bogor Provinsi Jawa Barat.

Syafrial Kani mengatakan terima kasih atas dukungan semua pihak dan warga Kota Padang umumnya, sehingga tercapai prestasi menjadi peserta terbaik dan Diklat Kader DPR-RI, DPRD Provinsi dan Kab/kota Angkatan X yang diselenggarakan oleh DPP Gerindra.

” Alhamdulillah rangkaian Diklat telah dilewati bersama teman-teman kader Partai Gerindra se- Indonesia anggota yang berasal dari anggota DPRD Kab/ Kota, Provinsi dan anggota DPR RI.”katanya, Sabtu (3/6).

Syafrial Kani menegaskan, pada Diklat tersebut dirinya dan semua kader satu haluan serta garis benang merahnya satu komando untuk menenangkan Bapak Prabowo Subianto sebagai Calon Presiden (Capres) 2024.

” Kita siap dan telah menguatkan militansi yang tinggi, untuk tahun politik mendatang dan bertekad untuk satu tekad memenangkan Bapak Prabowo Subianto sebagai capres 2024.” ujarnya.

Ia mengatakan, terimakasih Bapak Prabowo dan DPP Partai Gerindra atas pemberian penghargaan Adhi Satya Juang.

” Sesuai perintah dan arahan Bapak Prabowo Subianto ia berpesan agar kader Gerindra selalu menjaga amanah dan membela kepentingan rakyat diatas kepentingan pribadi dan golongan, perjuangan pendiri bangsa belumlah selesai. Kaum yang lemah, kaum yang miskin, kaum yang tertindas membutuhkan pembelaan dari semua pihak.” pungkas Pria yang bergelar Datuak Rajo Jambi itu.

Diklat Kader DPR RI, DPRD Provinsi dan DPRD Kab/Kota Angkatan X ini diikuti oleh 385 orang kader Gerindra dari seluruh Nusantara.

Bertindak sebagai pemateri Ketua Umum DPP Gerindra Prabowo Subianto, Sekjen Ahmad Muzani, Fungsionaris DPP Gerindra Sugiono dan Anggota DPR RI dari Fraksi Gerindra.(kld)

Exit mobile version